Rabu, 28 Oktober 2015

DasilvA


      Hari ini, 28 oktober 2015 adalah hari jadinya band yang aku bangun bersama teman-teman yang ke 3 tahun. Band ini aku bangun bersama teman-teman sejak 28 oktober 2012 yang lalu dengan lima personil yaitu Ivan (vocal), Dana (gitar), Fandy (basis), Adam (drum) dan aku sendiri di Gitar.
Dalam membentuk sebuah band memang tak semudah seperti apa yang kita bayangkan. Pertikaian dan pro-kontra selalu ada di setiap waktunya. Bertahan sampai 3 tahun adalah hal yang membanggakan bagiku dan teman-teman. Sebuah proses yang tak mudah untuk kita lalui namun bisa kita hadapi. Kuncinya kalau kalian mau membuat band atau bahkan sudah memiliki band kuncinya itu saling solid satu sama lain, saling mengerti dan tolrensi, mementingkan tujuan bukan malah mementingkan ego. Itu hal dasar yang harus kalian miliki agar sebuah band itu tetap berdiri kokoh.




      Bicara soal musik? Musik adalah hal yang sangat aku sukai, tiada hari tanpa musik, musik is everything in my life. Aku gemar musik sejak aku duduk di bangku SD dan mulai menekuni musik sejak aku duduk di bangku SMP. Awal proses pembentukkan Dasilva begitu panjang, awalnya sebelum nama itu aku pilih untuk menamai kita berlima. Aku dulu hanya berdua bersama temanku yaitu Dana. Aku kenal Dana saat aku duduk di bangku SMP kelas 2. Dari sana kita saling sharing satu sama lain dan memiliki pemikiran yang sama dalam music akhirnya kita berdua memutuskan untuk mencari personil yang lain.
baru kelas di kelas 3 kita menjadi empat orang, ketambahan Ivan dan Adam.


Ini adalah moment pertama saat kita berempat mencoba menyatukan skil di sebuah studia musik. Walaupun hanya berempat kita tetap maju demi impian yang sama. Foto ini diambil pada tanggal 28 oktober 2012. Dan pada saat itu pula lah kita menamakan band kita Dasilva.



      Dasilva? Nama sederhana inilah yang akhirnya aku pilih sebagai nama untuk sebuah band yang aku bina bersama teman-teman. Dasilva sendiri diambil dari bahasa Spanyol yang memiliki makna “Sesuatu yang membawa berkah” kami berharap nama ini akan membawa keberkahan untuk kita dan menjadikan jalan untuk meraih kesuksessan di masa depan.



     Foto ini diambil ketika kita perfom di Taman Remaja Surabaya dan menjadikan pengalaman perfom yang pertama untuk kita. Ada yang lucu pada ketika kita sudah tampil, setelah membawakan dua lagu kita berdiri di depan juri untuk diberikan masukkan/komentar. Salah satu juri bertanya “ini kok Cuma berempat basisnya mana kok gak ada? Sedang ngambek ta basisnya.”
Sontak saja pertanyaan itu membuat kita berempat tertawa kebingungan, bingung harus menjawab apa karna memang saat itu kita cuma berempat, perfom hanya bermodalkan nekat untuk mencari pengalaman walaupun tanpa adanya basis kita tetap maju, (hahaha).



      Dengan terus berjalannya waktu, akhirnya melalui Ivan Tuhan mengirim Fandy untuk mengisi posisi basis. Fandy adalah teman Ivan ketika masih SD dan mereka satu sekolah lagi di SMK yang sekarang. Mulai saat itu hingga sekarang kita berdiri dan terus berjalan berlima untuk menyatukan mimpi dan hobby bersama dalam hal musik.



      Foto ini di ambil ketika kita sedang perfom di SMPN 45 Surabaya tepatnya pada tahun 2013 silam. Kebetulan pada saat itu posisi basis kita masih di bantu eko. Banyak keseruan yang terjadi disana. Kita membawakan tiga buah lagu disana.



      Foto ini diambil pada saat kita mengisi acara di pensi SMA MUHAMMADIYAH 1 Surabaya dan di tahun yang sama.





     Ini moment saat kita mengikuti sebuah festival band yang di selenggarakan oleh pihak SMK SMEKDOR’S
Pada saat itu kita duduk di bangku kelas 1 SMK sederajat.


     Ini ketika kita sedang mengisi acara di Taman Remaja Surabaya dan mendapatkan sebuah piala serta sertifikat sebagai penghargaan yang diberikan kepada kami dari pihak management Taman Remaja Surabaya. Jangan kaget kalau di foto itu hanya tinggal empat orang, kebetulan Adam saat itu ada urusan jadi dia mohon ijin kepada kita untuk pulang cepat.



      Ini perfom terbaru kita di bulan ini, di acara yang pernah kita ikuti yaitu di Fiesta Festival band yang di selenggarakan oleh SMK SMEKDOR.


     Dan inilah wajah kita yang sekarang selang tiga tahum silam. Ya… kami Cuma berharap semoga apa yang kita harapkan, apa yang kita impikan akan diberikan kemudahan oleh Tuhan di masa yang akan mendatang. Terima kasih untuk semua yang udah support kami hingga sekarang. Terima kasih untuk doa yang telah kalian berikan. Terima kasih untuk Tuhan dan untuk semuanya yang tidak bisa disebutkan satu persatu.

“Tetap semangat dengan berjabat tangan buktikan
pada dunia dan isisnya bahwa
suatu saat nantikita menjadi
apa yang kita impikan.”





Tidak ada komentar:

Posting Komentar