Sabtu, 14 Juni 2014

Negeri vs Swasta


Hai... selamat datang di My Blog...
khususnya bagi adek-adek kelas 9 yang baru lulus, selamat ya dek... ^_^
oke, pada kesempatan kali ini, aku akan share ke kalian tentang beberapa hal mengenai nilai UN, di bawah ini udah aku jabarkan, jadi silakan di baca dan di simak dengan seksama setiap katanya agar kalian bisa memahami apa maksud dari catatan ku ini, dan bisa bermanfaat untuk dirimu dan orang lain *Amin.....


SELAMAT MEMBACA!!!


Hari pengumuman kelulusan adalah hari yang selalu di tunggu-tunggu, pengumuman kelulusan untuk tingkat sekolah SMP dan sedarajat. Hari ini pula lah akan terciptanya saksi bisu dari sebuah kejadian nyata. Yaitu, antara air mata dan tawa. Kenapa aku bilang demikian? Disaat kita melihat hasil kelulusan kita, dan nilainya tidak sesuai harapan pasti nya ada yang mengeluarkan air mata, tak jamin itu, karena pengalaman di masa lalu seperti itu. Dulu teman-teman terdekat ku menangis di hadapan ku, dan bahkan orang yang sangat tak sayangi pun dia menangis di hadapan ku, lantaran nilainya yang tidak sesuai harapan, apa yang bisa aku perbuat? Tidak ada. Yang bisa aku lakukan hanya mengingatkan kepada mereka untuk sabar, seraya memberikan motivasi bahwa ini bukan lah akhir dari segalanya. Namun beda hal nya jika kita mendapatkan nilai yang memuaskan atau sesuai dengan harapan, mereka akan tersenyum bahagia dengan rasa syukur yang tak ada henti-hentinya.

Aku sudah melakukan observasi dari segala arah, terutama di jaringan sosial seperti Facebook, Twitter, Instalgram, Bbm, dan lain sebagainya.
dari beberapa sosial network, dapat aku lihat segala bentuk atau bermacam-macam perasaaan yang mereka ungkapkan di jaring sosial milik mereka.
ada yang kecewa dan menangis, ada yang tertawa lebar karena nilai kelulusannya baik, bahkan ada yang berusaha tegar dan memotivasi dirinya sendiri, bahwa ketika nilainya jelek atau tidak sesuai harapan, dia tetap tabah dan bersyukur, ini yang saya kasih acungan jempol.

Mungkin akan aku uraikan secara detail tentang apa yang ingin aku sampaikan dalam catatan ini. Mereka yang mendapatkan nilai bagus, dengan sombongnya, nilainya di foto di upload di jaring sosial entah itu Facebook, Twitter, dll.
ada juga foto nilainya di jadiin DP di Bbm mereka, dengan bangga mereka memaparkan nilainya. Nah pertanyaan dari aku? Buat apa kalian semua melakukan itu, untuk apa? Apa kalian ingin di puji, ingin di banggakan oleh orang lain, ingin di pandang hebat? Itukah yang kalian harapkan? maaf aja, kalau aku boleh jujur, hal seperti itu adalah hal yang sangat alay, kenapa demikian? Karena orang-orang seperti itu gak punya kerjaan, dan gak bisa merasakan penderitaan orang lain. Sekarang aku tanya!!!
Misalkan nilai kalian hancur atau tidak sesuai dengan harapan, apa kalian jamin akan tetap memamerkan nilai kalian ke semua orang, entah itu secara langsung atau melalui jaringan sosial, aku rasa tidak???
tak  jamin kalian tidak akan berani melakukan hal seperti itu, paling kalian hanya akan menyesal, menyelahkan diri sendiri dan menangis di kamar tanpa ada hentinya. Seperti itukah yang akan kalian lakukan??
ayolah coba berfikir logis, coba berfikir dewasa, sebentar lagi kalian itu udah mau SMA/SMK.
So? belajar lebih dewasa dengan cara bisa merasakan kesedihan orang lain.

Berbeda hal nya dengan kalian yang mendapatkan nilai kelulusan yang jelek atau tidak sesuai harapan. Tak jamin kalian akan menangis dengan sejuta alasan, mungkin alasan itu jika aku boleh menebaknya.
Yang pertama, takut gak bisa masuk sekolah Negeri. Kedua, mengecewakan orang tua. Ketiga, takut membebani orang tua kalau nantinya harus masuk sekolah sewasta. Dan hal lain yang kalian pikirkan di benak kalian.
jika boleh aku bercerita sedikit tentang pengalaman ku dulu ketika lulusan SMP  seperti ini :

Pagi itu, jam 10-11 siang, aku berdiam di rumah sambil menonton TV, sambil menunggu waktu pengumuman kelulusan. Tiba-tiba wali kelas ku sms aku seperti ini:

guru : “selamat ya nak, kamu lulus dengan nilai yang baik,” guru ku sms seperti itu aku seneng banget, aku mengucapkan syukur tak ada hentinya kepada Tuhan, setelah itu aku tanya pada guru ku.
aku : “berapa nilai saya bu’?” guru ku jawab
guru : “ 32,40 nak.”
setelah itu rasa kebahagiaan yang tadinya menyelimuti hati, kini berubah menjadi sebuah rasa takut dan kecewa yang sangat mendalam, gimana gak takut coba, orang sekolah yang ingin aku tuju disaat itu, rata-rata nya minim minta 36, sedangkan nilai ku hanya 32? Waktu itu sekolah yang memang ingin aku tuju adalah SMKN 1 Surabaya. Di rumah aku nangis membayangkan nanti kalau aku tidak bisa masuk sekolah negeri, takut membebani orang tua buat bayar spp nya kalau misal aku masuk sekolah swasta dan masih banyak hal lain yang aku pikirkan. Dari situ aku mengeluh sama guru ku tsb.
aku : “loh.. bu’? masak nilai seperti itu bagus, saya tidak bisa masuk sekolah negeri bu’ kalau nilai saya seperti itu?”
guru :”itu sudah bagus nak, dari pada nilai teman-teman kamu yang lain pada jelek semua.” Memang di tahun ku nilai UN untuk surabaya memang hancur, setelah aku check di website sekolah memang benar adanya, bahwa nilai ku sudah rata-rata. Pasalnya teman-teman ku nilainya berkepala 2 bahkan ada yang sampek berkepala 1, betapa kaget nya aku melihat itu semua dan aku sangat bersyukur atas nilai yang aku dapatkan.
setelah itu aku sms guru ku lagi.
aku : “tapi nilai seperti itu, tidak bisa buat aku masuk negeri bu? Sekolah yang saya tuju minim nya itu minta nilai 36."
Setelah itu? apa yang di katakan guru itu terhadap ku, beliau berkata :

“Nilai itu hanya simbolis saja untuk kamu bisa bersekolah negeri, yang menentukan kamu sekolah di negeri atau tidak nya itu, ALLAH yang ngatur, kita sebagai manusia hanya bisa berencana, sedangkan ALLAH lah yang berkehendak. Dari pada kamu bersedih, mending kamu mandi terus sholat istiharah, minta petunjuk kepada ALLAH, berdoa minta ridha ALLAH agar kamu bisa masuk sekolah yang kamu inginkan, percaya sama ALLAH, maka semuanya akan terjadi”
Seketika itu aku langsung mandi dan sholat + berdoa kepada yang kuasa. Aku melakukan apa yang di sarankan sama guru ku tsb. Alhasil, sekarang aku benar-benar bersekolah di sekolah yang aku impi-impikan sejak aku duduk di bangku SMP. Dari sinilah ALLAH menunjukkan jalannya untukku, ketika kita yakin dan percaya sama ALLAH, maka ALLAH akan menjawab apa yang menjadi harapan kita. Dan nasehat itu sampai saat ini selalu aku ingat dan menjadikan aku sebagai orang yang optimis, karena Mukjizat ALLAH itu benar adanya.

Untuk itu bagi adek-adek ku yang baru lulus dan sebentar lagi akan melanjutkan ke SMA/SMK. Tak perlu bersedih dan takut kalau kalian gak masuk negeri. Tidak masuk sekolah negeri bukan lah akhir dari segalanya. Di saat kalian masuk sekolah swasta dan menganggap itu adalah kesalahan, maka dari itu jangan mengulangi kesalahan yang sama, maksudnya apa? Maksud kesalahan yang sama iyalah... belajar dengan sungguh-sungguh, gapai prestasi, mimpi, dan cita-cita di sekolah swasta yang kalian jalani. Tanamkan di dalam diri kalian bahwa “di masa lalu aku boleh gagal dan mengecewakan orang yang aku sayangi (orang tua), tapi di masa depan, aku akan membanggakan orang yang dulunya telah aku buat kecewa” tanamkan hal itu, simpan di dalam hati sebagai motivasi kalian untuk sukses dan kesuksessan itu adalah jawaban dari kesalahan di masa lalu yang pernah kalian lakukan. Jadi orang-orang yang tidak masuk sekolah negeri itu bukan lah akhir dari segalanya, justru itu tantangan bagi kalian untuk bisa lebih bertanggung jawab, dan menjadi lebih baik untuk kedepannya. Namun jika kalian sudah tidak masuk sekolah negeri (swasta) tapi sekolah kalian malah di lalaikan atau santai-santai aja, itu namanya kebacot, itu tandanya bahwa kamu memang tidak punya rasa tanggung jawab, dan orang-orang seperti itu adalah orang-orang pecundang, orang yang berada di titik melarat. kihidupan di dunia di jaman sekarang inikita harus pinter-pinter membekali diri kita dengan ilmu. karna kalo tidak? yang bukan siapa-siapa? mana bisa dapet apa-apa. camkan itu baik-baik dek.

Namun dari segi pandangan ku, banyak anak-anak yang bersekolah atau melanjutkan ke negeri itu hanya sebagai simbolis saja, sebagai gaya-gayaan, pamer ke teman, dan takut gengsi kalau misal di tanya orang. mereka tidak konsuen dengan apa yang mereka dapatkan. menjadikan sekolah negeri hanya sebagai ajang kebanggaan tanpa melakukan kewajiban yang harus mereka lakukan. Di balik semua itu mereka tidak bersyukur dengan apa yang mereka dapat, cara berseyukurnya seperti apa? Yaitu dengan bertanggung jawab pada diri sendiri, yaitu belajar dengan tekun dan sungguh-sungguh, bukan malah leyeh-leyeh. Itu namanya tidak bersyukur. Kebanyakkan anak-anak sekarang mentang-mentang bersekolah negeri tidak bayar terus sekolahnya di nomor duakan. Apa yang bisa dibanggakan dari hal seperti ini, mending bersekolah di swasta tapi kita rajin dan tekun dalam hal belajar, itu jauh lebih baik dari pada bersekolah negeri tapi tidak ada rasa tanggung jawabnya. Satu hal yang harus kalian ingat “kesuksesan seseorang tidak di ukur atau di pandang dari dia bersekolah negeri atau swasta. Melainkan dari cara berfikir mereka yang ingin maju, memiliki orientasi ke depan dan rasa tanggung jawab, yaitu belajar” itu yang terpenting. Jadi tidak ada ceritanya orang yang masuk swasta itu bakalan gagal, semua itu tergantung bagaimana cara kita menanggapi nya seperti apa. semua akan di mulai dari sini untuk masa depan.

Aku akan berbagi cerita dengan kalian, cerita ini berasal dari guru ku di SMK, dia adalah guru yang luar biasa, dia adalah orang yang hebat, dan dia juga sebagai sumber motivasi ku dalam meraih kesuksesan. Beliau berkata : “ketika saya ujian kelulusan pas kuliah, diantara teman-teman satu kelas hanya saya yang tidak lulus di karenakan mendapat nilai 0 ? sedangkan teman-temannya yang lain mendapatkan nilai yang standart, hanya saya saja yang mendapatkan nilai 0 ? tapi saya bangga dengan diri saya sendiri, karena itu hasil kerja saya sendiri (tidak menyontek). Dan ketika teman-teman saya berteriak lulus, hanya saya saja yang diam karna saya tidak lulus, oleh karena itu, saya mendapatkan julukkan sebagai mahasiswa abadi”
kurang lebihnya seperti itu yang beliau ceritakan kepada ku dan teman-teman di dalam kelas pada waktu itu. Mungkin jika di tinjau secara logika apa yang akan terjadi pada guru tersebut? Pasti pikiran kalian hanya akan memandangnya sebelah mata, namun kenyataaannya, beliau lah yang paling sukses dari pada teman-teman yang lainnya ketika masih kuliah dulu. Teman-temannya ada yang jadi sopir, pegawai, dll. Tapi guru tersebut menjadi guru di sekolah ku, dan juga menjadi kepala sekolah yang iya kelola sendiri, selain itu beliau berinvestasi di bidang bisnis, senuah usaha yang dia jalani. Dan dapat di bayangkan betapa sukses nya guru tersebut. Yang dulunya hanya di pandang sebelah mata, lantaran ketika  ujian kelulusan hanya beliau sendiri yang tidak lulus, yaitu dengan nilai 0? di waktu itu beliau gagal, tapi di masa sekarang beliau membuktikan bahwa dirinya lah yang paling sukses diantara mereka. hal ini yang harus kita contoh. jangan menganggap rendah diri kalian hanya karna kalian berbeda, dimana pun kalian belajar kalian selalu memiliki kesempatan yang sama untuk sukses, semua itu tergantung pada diri kita sendiri. pilihan ada pada kita. kalian mau berhasil atau gagal? itu kembali pada tiap individualisme nya.

Dari cerita diatas dapat di simpulan, bahwa kesuksesan seseorang itu bukan karena posisi, nilai, atau bahkan tempat seseorang. Melainkan bagaimana cara seseorang itu mau bangkit dari kegagalan, dan menjemput kesuksesan yang telah tertunda di masa lalu.
untuk itu, bagi adek-adek ku yang baru lulus dan sekarang melanjutkan di sekolah baru kalian. Jangan takut dan jangan bersedih jika kalian tidak masuk negeri, tetap optimis dan lakukan yang terbaik untuk kedepannya, orang yang sukses sejati adalah orang yang pernah merasakan kegegalan, karena dengan kegagalan tersebut, kita dapat merasakan sebuah perjuangan dan rasa sakit saat kita berada di bawah, jadi sukses itu tidak instan, melainkan memerlukan perjuangan yang keras, usaha dan berdoa. Itu kunci suksesnya.

Untuk pesan terakhir, aku akan memberikan kalian satu kalimat motivasi yang sangat mendalam dari “DAVID J. SCHWARTZ” beliau adalah seorang penulis dan motivator dari inggris, dalam salah satu bukunya, beliau berkata “disaat kita berfikir kita yakin bisa. Maka kita akan BERHASIL, namun disaat kita berfikir pesimis/kurang yakin, maka disitu pula lah kita akan GAGAL. Pikiran yang optimis akan membentuk apa yang kita rencanakan, pikiran yang pesimis, akan menghancurkan apa yang anda angankan/impikan”

Untuk itu, tetap optimis percaya pada diri sendiri dan percaya kepada Tuhan mu.
Tuhan tahu apa yang sedang kalian butuhkan, jadi jangan pernah berhenti untuk terus berusaha dan berdoa. Lakukan apa yang harus kalian lakukan, untuk orang-orang yang kalian sayangi terutama orang tua, buat mereka bangga, di masa lalu kalian boleh gagal, tapi masa depan kalian harus sukses, lakukan yang terbaik untuk orang tua kalian. Buat mereka bangga telah memiliki anak yang luar biasa seperti kalian. Hentikan penyesalan kalian, buang jauh-jauh rasa penyesalan itu, karena semua itu tidak ada gunanya, sekarang tidak ada waktu untuk menyesal, sekarang berfikir lah bagaimana cara kalian untuk memperbaikki semuanya. Tunjukkan pada semua bahwa kamu itu BISA, dan BISA...
Disaat kalian berfikir berhasil, maka kalian akan berhasil. Disaat kalian berfikir gagal, maka kalian akan gagal. Cara pikir mu akan menentukan masa depan mu, ingat itu baik-baik. Cukup sekian catatan ini aku buat, kurang lebih nya mohon maaf, semoga bermanfaat dan ada hikmah yang kalian dapatkan dari catatan ini.


TERIMA KASIH


Bantu share ke teman yang lain, agar mereka sadar akan arti sebuah ke gegalan, share ke yang lain agar mereka bisa berjuang bersama mu tuk dapati hari esok yang lebih baik
~SEMANGGGGAAAAAATTTTTTT........................


#Saran : kalo boleh aku kasih saran dek, untuk yang nilai NEM nya pas-passan. jangan lupa untuk selalu UpDate tentang PPDB surabaya, jangan terburu-buru untuk milih sekolah, di pantau dulu perkembangannya seperti apa dan nilai NEM lawan kalian, takut nya kalau nilai pas-passan akan kegeser. selain itu, selama proses pemantauan PPDB, ada baik nya juga melihat sekolah swasta buat jaga-jaga aja, kemungkinan hal terburuk yang akan terjadi, aku dulu juga seperti itu.
buat yang nilai NEM nya sudah bagus, jangan lupa besyukur dan jangan gegabah, jangan mentang-mentang nilai mu bagus terus kalian takabur, tetap hati-hati agar tidak terjadi sebuah penyesalan.
Sukses untuk semuanya ya, selamat akan kelulusan kalian dan selamat menempuh susana yang baru di sekolah baru kalian ~ See You.....





Minggu, 08 Juni 2014

Manusia sebagai KHALIFAH di Bumi


Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Pada kesempatan kali ini saya aku membahas tentang apa tujuan Allah menciptakan manusia, dan apa peran manusia di muka bumi ini.
Mohon maaf sebelumnya, saya di sini bukan sok tau, hanya saja, saya ingin berbagi kepada kalian semua, tentang apa yang saya ketahui, melalui buku-buku yang pernah saya baca, dan dari indra pendengaran yang pernah aku dengar dari orang-orang yang hebat.
jadi saya mohon maaf yang sebesar-besarnya jika apa yang saya tulis ini kurang benar, maka saya pribadi mempersilakan kepada anda untuk membenarkannya. Saya disini juga sama-sama belajar, dan saya hanya menulis apa yang saya ketahui saja. Kurang lebihnya, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya.

Manusia, adalah makhluk yang di ciptakkan Allah dengan begitu sempurna. Manusia diberikan akal oleh Allah, dan hal itu yang membedakan manusia berbeda dari ciptaan Allah yang lainnya.
sebenarnya jika kita bicara manusia dengan hewan, dapat saya katakan masih cerdasan hewan, masih pintaran hewan. Kenapa saya bisa berkata demikian, sekarang gini, saya beri anda pencerahan.

Apa anda pernah berfikir dan memperhatikan perbedaan antara manusia dan hewan? Manusia punya pancaindra, hewanpun punya pancaindra. Manusia punya insting, hewan juga punya insting. Bahkan jika kita melihat dari dua aspek ini saja, justru manusia kalah jika di bandingkan dengan hewan. Mungkin anda bertanya, kok seperti itu? Coba perhatikan, masalah pancaindra misalnya, tidak jarang pancaindra yang dimiliki binatang jauh lebih hebat jika dibandingkan dengan manusia. Kita semua pasti pernah mendengar ada istilah ‘Anjing Pelacak’ tapi kita pernah mendengar istilah ‘Manusia Pelacak’. Pernakah anda memperhatikan kucing ketika dia berjalan diatas pagar yang berudri seperti kakinya mempunyai mata, dia tahu dimana posisi-posisi yang berbahaya untuk dia langkahi. Sedangkan, kita mungkin tidak bisa melakukannya. Penglihatan binatang tidak jarang lebih hebat jika dibandingkan manusia. Kemudian masalah Insting.
Ternyata survei membuktikan bahwa ternyata memang binatang pun secara insting lebih tinggi jika dibandingkan dengan manusia. Bahkan ada sebuah hadist yang mengatakan  bahwa ketika ada azab kubur, tidak ada satupun manusia yang dapat mendengarnya kecuali binatang. Adapun respon binatang yang mendengar azab kubur bisa dengan menggonggong untuk anjing, dan mengeoang yang kuat untuk kucing. Sepertinya binatang mempunyai insting lebih peka dari pada manusia.
Akan tetapi, ada satu hal yang membuat manusia lebih unggul bila dibandingkan dengan hewan. Seperti yang saya katakan tadi di awal. AKAL.
dengan akal lah manusia bisa mengunggulkan dirinya dari pada ciptaan Allah.
dengan akal ini lah manusia dapat berfikir, memelah mana yang salah dan mana yang benar, mana yang buruk mana yang baik, dan seterusnya, disinilah letak perbedaan antara manusia dengan makhluk Allah yang lainnya. Dengan akal lah manusia di ciptakan sebagai makhluk yang sempurna dari yang lainnya.

Manusia memang di ciptakan begitu sangat sempurna, tapi ada hal yang harus anda ketahui, bahwa manusia akan di pandang sangat hina karna perbuatannya sendiri. Seperti yang di firmankan Allah di dalam Al-Qur’an surat At-tin ayat 4-8 :
“Sesungguhnya kami telah menciptakan manusia dalam sebaik-baiknya. Kemudian kami kembalikan Dia ke tempat yang serendah rendahnya (neraka). Kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh, maka bagi mereka pahala yang tiada putus-ptusnya. Maka apakah yang menyebabkan kamu mendustakan (hari) pembalasan sesudah (adanya keterangan-keterangan) itu?. Bukankah Allah adalah hakim yang adil seadilnya.”
itulah yang Allah katakan di dalam Al-Qur’an. Jadi dapat kita simpulkan, manusia memanglah makhluk ciptaan Allah yang paling sempurna diantara makhluk ciptaan Allah yang lainnya, namun mereka akan menjadi sangat rendah martabatnya atau kedudukanya jika mereka tidak beriman dan taqwa kepada Allah, dengan demikian Allah akan mengembalikannya ke tempat yang rendah pula, yaitu di neraka. Namun beda hal nya dengan manusia yang senantiasa beriman dan membesarkan nama Allah. Allah melimpahkan baginya pahala yang tiada putus-putusnya dan mengembalikannya ke tempat dimana pertama kali kita (manusia) di ciptakan, yaitu di surga.
lalu apa yang menyebabkan kita terus menjauh dari kebenaran Allah, melanggar aturan-aturan yang telah di tetapkan oleh Allah, dan mendusta kenikmatan-kenikmatan yang telah Allah berikan pada kita. Bukan kah Allah telah memberikan Al-Qur’an sebagai pembimbing jalan kehidupan kita. Di dalam Al-Qur’an pula Allah telah menjelaskan bagaimana cara kita meraih kebahagiaan dunia dan akhirat. Lantas apa alasan kita untuk tetap mendusta pada-Nya. bahkan Allah berfirman : Bersyukurlah atas kenikmatan yang telah Aku (Allah) berikan, maka Aku (Allah) akan melipat gandakan kenikmatan itu.”
Sudah sangat jelas bahwa Allah begitu sayang pada makhluknya. Namun kita sebagai manusia, seperti kacang yang lupa akan kulitnya, kita terkadang lupa bahkan sering melupakan kenikmatan-kenikmatan yang telah Allah berikan pada kita, sejak kita lahir, sampai tumbuh seperti sekarang ini.

Kita akan kembali pada pokok pembahasan di awal, yaitu manusia sebagai Khalifah di bumi.
sebelum manusia di ciptakan. Allah telah lebih dulu menciptakan malaikat, syetan, jin, tumbuhan, dan hewan. Saat itu bumi dihuni oleh hewan dan tumbuhan.
lalu Allah berfirman : Aku (Allah) akan menciptakan manusia sebagai Khalifah di bumi.
lalu malaikat bertanya “Ya Rabb, untuk apa Engkau ciptakan manusia? Bukankah kita (malaikat) sudah taat dan selalu bertasbih membesarkan namamu?”
Allah menjawab “ aku (Allah) hendak menjadikan manusia sebagai Khalifah di bumi.”
lalu malaikat bertanya lagi “bukankah manusia hanya akan menjadi perusak di bumi? Mereka akan saling menumpahkan darah satu sama lain, hanya untuk merebut kekuasaan?”
lalu Allah berfirman kembali “Sesunnguhnya aku (Allah) lebih tahu dari apa yang belum engkau ketahui.”

Sejak saat itulah Allah menciptakan manusia. Manusia pertama yang di ciptakan Allah, yaitu Nabi Adam, dan Allah memerintahkan kepada malaikat, Jin, dan Syetan untuk patuh dan tunduk kepada Nabi Adam, namun Syetan menolak perintah Allah tersebut. Syetan merasa derajatnya jauh lebih tinggi karena dia (syetan) di ciptakan dari api, jika dibandingkan dengan Nabi Adam yang hanya di ciptakan dari tanah.
karena hal itulah Allah mengusir syetan dari surga Allah. Namun sebelum syetan pergi, dia memohon kepada Allah untuk tetap hidup sampai hari akhir (kiamat) nanti tiba, dan dia juga berjanji akan menyesatkan anak cucu adam (Manusia) kejalan yang salah, sehingga manusia akan menemani syetan nantinya di neraka.
namun sebelum syetan pergi, Allah berfirman : “Silakan kau mencoba menggoda umat manusia, tapi ingatlah, kau tidak akan bisa menggoda manusia yang beriman padaku, karena sesungguhnya aku (Allah) akan hidup di hatinya, dan melalui jalan Ku, dia (manusia tidak akan terjerus oleh tipu muslihat mu.”
jadi dapat saya simpulkan bahwa orang yang senangtiasa mendekatkan diri kepada Allah, niscaya orang itu akan mendapat perlindungan dari Allah dari godaan syetan, dan sebaliknya bagi orang-orang yang menjauhkan diri dari Allah. Akan begitu mudah terjebak dalam hasutan dan tipu muslihat yang syetan keluarkan untuk manusia.
Dan bisa kita saksiakan di sekeliling kita bagaimana sikap dan sifat manusia di jaman sekarang. Kebanyakkan dari mereka telah lupa dengan Tuhannya, mereka Lupa apa tujuan hidup mereka di dunia ini. Sepertinya syetan telah berhasil menggoda umat manusia untuk mengingutinya dalam menghianati Allah.

Secara garis besar contoh atau bukti-bukti nya sudah nyata, sekarang manusia saling merebu kekuasaan untuk dirinya sendiri tanpa memperhatikan orang yang lemah (dibawah mereka). Melakukan kesenangan-kesenangan yang di larang Allah. Minum-minuman keras, narkoba, berzina bahkan saling membunuh satu sama lain.
ASTAUFIRLOH.... ini menjadi bukti nyata bahwa syetan telah sangat-sangat berhasil menghasut umat manusia dan kelak akan menemaninya (syetan) di neraka.
untuk itu mari para kaum muslimin dan kaum muslimat, mari kita pikirkan lagi, kita renungkan lagi, kita hidup di dunia ini hanya untuk sesaat saja, cepat atau lambat kita  akan mati, sudah jelas hal itu adanya lalu untuk apa kau begitu acuh akan kehidupan di akhirat dan terlalu sibuk dengan dunia yang fana ini. Seharusnya anda sadar bahwa di akhirat lah kita akan hidup selama-lamanya kekal abadi tanpa ada akhir.
hidup di dunia ini saya ibaratkan sebagai UJIAN NASIOANAL. Ketika kita lulus dengan nilai yang baik kita akan tertawa bahagia, namun beda jika kita lulus dengan nilai yang tidak memuaskan maka kita akan menangis dengan deraian air mata. Seperti itu hidup kita di dunia ini. Disaat semasa hidup mu, engkau selalu melakukan amal kebaikan, senangtiasa melakukan apa yang di perintah Allah dan menjauhi apa yang di larang Allah. Niscaya engkau akan tersenyum bahagia bersama orang-orang yang beriman di surga nantinya. Namun beda hal nya jika semasa hidup hanya kau gunakan untuk bersenang-senang semata tanpa memperdulikan apa yang telah di perintahkan Allah. Senangtiasa melakukan amal keburukkan. Niscaya engkau akan menangis bersama orang-orang yang durhaka kepada Allah di neraka. untuk itu mari kita renungkan lagi hidup kita, pikirkan lagi, Review apa saja yang telah kita lakukan, jika sudah baik, pertahankan hal itu, kalau bisa di tingkatkan lagi. Kalau memang masih buruk, mari segera kita memohon ampun kepada Allah, sebelum penyesalan datang setelah malaikat maut menghampiri mu, jika malaikat maut sudah menghampiri mu, maka di situ pula, pintu maaf telah Allah tutup untuk mu.
saya pernah membaca sebuah cerita dari riwayat Hadist, dalam cerita tersebut tertulis seorang mukmin yang selama hidupnya. Dia selalu ingkar terhadap kebenaran Allah. Dia melakukan apa yang di larang Allah, dan meninggalkan apa yang di perintah Alllah. Setelah orang itu meninggal, di langsung di lemparkan oleh malaikat malik ke neraka. di siksa yang tidak ada hentinya, untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya selama ia masih hidup.
di dalam neraka orang mukmin tersebut terus bersujud memohon ampunan Allah. Lalu malaikat malik bertanya “tiada guna kau memohon ampunan Allah sekarang, semasa hidup kemana saja kau. Engkau selalu berdusta dan selalu ingkar terhadap Allah” kurang libih nya ceritanya seperti itu. Jadi bisa di bayangkan sendiri selebihnya, bayangkan kita berada di posisi orang tersebut, apa yang bisa anda lakukan? Tidak ada, yang ada hanya sebuah penyesalan belaka yang tidak ada artinya. Oleh karena itu, mari kita perbaiki diri kita, perbaiki iman kita, agar kita diberikan keselamatan dunia dan akhirat oleh Allah SWT.
Mohon maaf sebelumnya bagi pembaca Blog saya ini. Disini saya tidak bermaksud sok tahu atau ingin di pandang sok alim oleh anda. Saya hanya ingin berbagi saja atas apa yang saya ketahui, jadi atas kekurangannya saya mohon maaf yang sebesar-besarnya.

Nabi Adam hidup di surga dengan segala kenikmatan yang telah Allah siapkan untukknya. Namun ada yang mengganjal dihati nabi adam, yaitu keinginan untuk memiliki pasangan karena memang pada saat itu, nabi adam hanya seorang diri, dia merasa iri dengan para binatang yang memiliki pasangan. Sebelum nabi adam mengutarakan isi hatinya. Allah terlebih dulu tahu apa yang di inginkan oleh nabi adam. karena memang benar, sesungguhnya Allah maha mengetahui, atas apa yang belum kita ketahui.
akhirnya disaat nabi adam sedang terlelap dalam tidurnya. Allah menciptakan ‘Hawa’ sebagai teman hidup nabi adam. hawa di ciptakan Allah memalui tulang rusuk nabi adam.
sejak saat itu nabi adam sangat bersyukur kepada Allah karena apa yang di inginkannya telah Allah kabulkan. Dari hal ini dapat kita lihat bahwa seorang perempuan itu di ciptakan dari tulang rusuk seorang laki-laki. Oleh karena itu, jika kita mencintai seseorang dan kita sangat menyayangi orang tersebut, sebenarnya kita tidak perlu kawatir dan takut akan kehilangan dia. Jika kita yakin dan berdoa bahwa dia adalah seorang perempuan yang tercipta dari tulang rusuk mu, maka dia tidak akan kemana-kemana, cukup percaya dengan kekuasaan Allah, karena Dia adalah maha penguasa atas segala-galanya. Tak perlu menuntut yang terlalu berlebihan atau bahkan memikirkan sampai sedemikian seriusya, cukup yakin dan percaya sama Allah, kalau sudah jodoh tidak akan kemana. Serahkan semua kepada Allah dia mengetahui mana yang baik dan buruknya bagimu. Mungkin di zaman sekarang kita dapat mengetahui proses penciptaan manusia yaitu melalui sel telur wanita dan laki-laki akan tumbuh menjadi janin dan akan lahir sebagai manusia, namun kita tidak tahu di balik itu semua, karena memang semua itu adalah RAHASIA ALLAH SWT. Cukup Allah yang tahu akan semua itu.

Di dalam surga, adam dan hawa bisa memakan apa saja yang di kehendakki nya, namun ada satu yang tidak boleh mereka makan, dan ini adalah larangan pertama yang Allah berikan pada manusia, yaitu memakan buah khaldi. Allah tidak mengijikan nabi adam dan hawa untuk mendekati pohon tersebut apalagi sampai memakannya.
dan dari sini lah hasutan atau godaan syetan untuk pertama kalinya di mulai.
syetan menggoda dan terus menggoda adam dan hawa untuk memakan buah khaldi tersebut. Meski syetan selalu mengalami kegegalan, tapi dia tidak pernah berputus atau menyerah untuk selalu menggoda nabi adam dan hawa. Hal inilah yang bisa kita contoh dari syetan, jangan pernah menyerah dan dan mudah berputus asa dalam artian. Jangan mudah menyerah dalam menghadapi lika-liku hidup yang begitu sulit dan jangan pernah berputus asa dalam menghadapi cobaan dari Allah. (Ambil positifnya).
Syetan menghasut nabi adam dan hawa dari segala penjuru. Dari depan, belakang, samping kanan samping kiri, bahkan dari atas dan bawah. Itu syetan lakukan hanya untuk menghasut nabi adam dan hawa agar mengingkari apa yang telah di tetapkan oleh Allah.
dengan serangan yang bertubi-tubi akhirnya nabi adam dan hawa pun tergoyah keimanannya. Mereka mendekati dan bahkan sampai memakan buah tersebut. Dari peristiwa tersebut, ada hadist yang mengatakan bahwa buah khaldi yang di makan nabi adam berhenti di leher yang di sebut orang saat ini sebagai jakun untuk laki-laki. Sedangkan buah khaldi yang di makan hawa, berhenti di dada. Yang di sebut orang saat ini adalah (maaf) payudara.
namun mengenai kebenarannya hanya Allah yang tau, karena segala yang terjadi di muka bumi ini atas kehendak Allah. Dan Allah jugalah yang maha mengetahui atas segala-galanya,
Mengetahui hal itu,. Allah murka kepada nabi adam dan hawa. Nabi adam dan hawa tak henti-hentinya memohon ampun kepada Allah. Lalu Allah menerima taubat nabi adam dan hawa. Allah mengukum nabi adam dan hawa, dengan mengusir nabi adam dan hawa dari surga, lalu Allah memerintahkan nabi adam untuk menempati bumi  dan menjadi khalifah di muka bumi.

Sahabat sekalian, coba kalian renungkan. Nabi adam hanya melakukan kesalahan satu saja, beliau di usir dari surga. Bagaimana dengan kita yang notabennya selalu berbuat kesalahan dan kemungkaran pada-Nya. bahkan terkadang kita lalai dalam menjalani perintah nya, dan segala bentuk keslahan yang pernah kita lakukan, apa kita masih pantas menyebut diri kita ini ahli surga? Apakah anda yakin, ketika ada meninggal nanti. Anda akan masuk surga?
ALLAHU’AKLAM. Semua itu rahasia Allah. Hanya Alllah yang tahu dengan semua ini, jika termasuk orang-orang yang dikasihi oleh Allah, maka bukan tidak mungkin setelah kita meninggal, isnyaallah kita akan masuk surga. Untuk itu marilah kita tingkatkan iman kita, taqwa kita, amal kita, dan segala bentuk kebaikan yang telah Allah tunjukkan melalui kitab suci Al-Qur’an itu kita kerjakan, dan kita tinggalkan apa yang menjadi larangan-Nya, jika hal itu sudah kita lakukan. Niscaya kita akan menjadi orang-orang yang sangat beruntung kelap ketika kita sudah meninggal.

Cukup sekian catatan kecil ini saya buat, semoga bagi para pembaca mendapatkan hikmah dari catatan kecil yang saya tulis ini, dan mendapatkan hidayah dari Allah swt.
terakhir saya sampaikan, semoga kita kaum muslimin dan kaum muslimat selalu di ridhai Allah dalam segala apapun, diberiakan keselamatan dunia akhirat. Semoga setalah kita kelap meninggal, Allah meridhai kita semua untuk bisa bersama keluaraga, kerabat, teman, dan orang muslim lainnya tinggal di surga bersama para penghuni surga.

AMIN YA RABBAL ALAMIN.

Mohon di bantu share ke yang lain ya, ini sama saja saling mengingat sesama muslim dan membesarkan agama ALLAH. Terima kasih :)



Jumat, 06 Juni 2014

Nabi Adam A.s vs Manusia Purba

Pernakah terbesit tanya di benak kita “lebih dulu manakah, antara Nabi adam a.s dengan manusia purba?” saya rasa rata-rata dari setiap orang mukmin akan memiliki pemikiran seperti itu. Saya pribadipun dulu bertanya-tanya akan hal itu, dan saya coba mencari tahu jawaban atas apa yang menjadi pertanyaan di benak saya.
dan ini hasilnya. Di bawah ini adalah penjelasan tentang keberadaan Nabi adam a.s dan manusia purba.  Di kutip dari Articles from Situs Pendidikan Islam
Lebih Dahulu Mana, Manusia Purba atau Nabi Adam ?
(Lengkap) dan di bawah ini penjelasannya ↓

Lebih Dulu Nabi Adam atau Manusia Purba (Bagian 1)

 PERTANYAAN :
Langsung aja pak uztadz. Sebetulnya pertanyaan ini sudah lama sekali ada di
dalam benak saya. Pertanyaan ini muncul pada saat saya duduk di bangku
SMP dan mulai mengenal pelajaran tentang Manusia Purba dan Kehidupan
Dinosaurus atau yang lebih kita kenal dengan zaman Prasejarah.
Seperti yang kita kethui, Nabi Adam adalah manusia pertama kali yang Allah
SWT ciptakan dan turunkan ke Bumi ini. Padahal kita tahu, bahwa ada
kehidupan Prasejarah, di mana di sana hidup manusia-manusia purba yang
menurut teori adalah nenek moyang manusia atau manusia yang ber-evolusi.
Analisa saya:
1. ) Apabila Nabi Adam yang duluan diturunkan ke bumi ini, berarti masa-masa
Kenabian Islam berbarengan dengan zaman Dinosaurus dan Manusia Purba?
Hanya saja terdapat perbedaan tempat saja. Dan berarti Manusia Purba
bukanlah Nenek Moyang Manusia, karena memang sudah ada Nabi Adam. Dan
jika hal ini benar, maka teori dan pelajaran yang ada pada kurikulum IPA adalah
salah. Karena ternyat a nenek moyang manusia bukanlah Manusia Purba,
melainkan Nabi Adam, karena pada kenyataannya manusia tidak pernah
berevolusi.
2. ) T api, apabila Manusia Purba yang duluan, berarti Nabi Adam bukanlah
makhluk yang pertama kali diciptakan Allah. Dan makhluk apakah Manusia
Purba itu?

JAWABAN:
Tanpa harus mengkonfrontir teori manusia purba dengan Al-Quran,
sebenarnya ilmu pengetahuan terbaru sudah mematahkannya. Beberapa
temuan terakhir justru menunjukkan bahwa teori tentang manusia purba
semakin jelas kebohongannya. Bukti-bukti ilmiyah yang dahulu sering diajukan
oleh kalangan evolusionis, satu persatu kini terbantahkan. Semakin hari
semakin terkuak fakta bahwa teori manusia purba adalah sebuah kebohongan
besar.
Selama ini kita memang dicekoki teori manusia purba dalam kurikulum
pendidikan. Para evolusionis telah merekayasa skema khayalan dengan
sangat fantastis. Bahkan seringkali dilengkapi dengan ilustrasi yang nampak
sangat realistis. Konyolnya, semua itu masuk ke dalam kurikulum pendidikan di
seluruh dunia, termasuk di dunia Islam.
Mereka memasukkan Australopit hecus, ras kera yang telah punah sebagai ras
nenek moyang manusia’. Padahal ada jurang besar dan tak berhubungan
antara kera dan manusia.
Adapun ras manusia primitif menurut mereka, sebenarnya hanya variasi dari
ras manusia modern, namun dibesar-besarkan sebagai spicies yang berbeda.
Faktanya, tidak ada urutan kronologis sepert itu. Banyak yang hidup pada
priode yang sama yang berarti tidak ada evolusi, bahkan ada yang lebih tua
dari jenis yang diklaim sebagai nenek moyangnya.
Tat kala para evolusionis tak juga menemukan satu fosilpun yang bisa
mendukung teori mereka, terpaksa mereka melakukan kebohongan. Contoh
yang paling terkenal adalah manusia Pilt down yang dibuat dengan
memasangkan tulang rahang orang utan pada tengkorak manusia. Fosil ini
telah membohongi dunia ilmu pengetahuan selama 40 tahun.
Kisahnya pada tahun 1912 seorang ahli palaentologi amatir bernama Charles
Dawson mengklaim bahwa dia telah menemukan sebuah tulang rahang dan fragmen tengkorak di sebuah lubang dekat Pilt down, Inggris. Tulang itu mirip
tulang rahang hewan namun gigi dan tengkoraknya seperti milik manusia.
Spesimen ini dinamakan Manusia Pilt down dan diduga berumur 500.000 tahun.
Rekonst ruksi t erhadap manusia Pilt down dilakukan dan set elah dipajang di
berbagai musium sebagai bukti nyata evolusi manusia. Selama lebih dari 40
tahun sejumlah penafsiran dan gambar dibuat . Banyak artikel ilmiyah tentang
manusia pilt down ini, termasuk 500 tesis doktor tent angnya.
Namun pada tahun 1953, hasil pengujian secara menyeluruh terhadap fosil
tersebut menunjukkan kepalsuannya. Tengkorak tersebut berasal dari manusia
yang hidup beberapa ribu  tahun yang lalu, sedangkan tulang rahangnya
berasal dari bangkai kera yang baru terkubur beberapa tahun. Gigi-giginya
ditambahkan kemudian agar terlihat mirip manusia lalu persendiannya
disumpal. Setelah itu seluruh fosil diwarnai dengan potasium dokromat agar
tampak kuno.
Kalau kita menyodorkan ayat Allah SWT di dalam Al-Quran Al-Karim dan hadits
Rasulullah SAW tentang manusia pertama, besar kemungkinan para hamba
sahaya teori evolusi akan menentangnya. Mereka akan mencari alibi dan dalih
untuk membuat penafsiran ‘lain’ alias menentang kebenaran yang ada di
dalamnya.
Berapa banyak dari umat Islam yang masih saja percaya bahwa ada manusia
sebelum nabi Adam. Fanatisme buta kepada teori evolusi telah membuat
mereka menentang apa yang telah Allah SWT sampaikan dalam kitab suci.
Jadi jawaban yang benar adalah bahwa manusia purba tidak pernah ada,
sebab teori evolusi juga tidak pernah terbukt i. Ada sejuta kejanggalan yang
memaksa teori evolusi termasuk teori manusia purba harus dihapus dari
kurikulum pendidikan sekolah.
Adam alaihissalam adalah makhluk cerdas pertama di muka bumi. Dengan
kedatangan beliau, maka untuk pertama kalinya bumi didatangi oleh makhluk
cerdas dari luar angkasa (alien). Kecerdasan manusia sungguh merupakan
loncatan besar dalam sejarah bumi, yang sebelumnya hanya dihuni oleh
makhluk-makhluk kelas bawah berupa hewan dan tumbuhan. Tidak pernah ada
makhluk asli bumi yang mengalami proses evolusi, kecuali hanya ada di film-film
Holywood saja.

Lebih Dulu Manusia Purba atau Nabi Adam (Bagian 2)

Pertanyaan sederhana dan simple, tetapi tidak bisa semua orang mampu
menjawabnya. Hal ini menjadikan semacam Polemik untuk menjawab
keberadaan Adam dan Manusia Purba. Banyak pelajar yang menanyakan
dalam hat i mereka seperti ini “… lebih dulu Nabi Adam atau Manusia
Purba?”. Pertanyaan ini seperti pertanyaan “Ayam dan t elur duluan mana?”.
Manusia purba sudah ada sejak 1-2 juta tahun yang lalu, begitu pun dengan
kehidupan para dinausourus (masa Jurasic). Sementara itu, Nabi Adam
ditiupkan ruhnya sebelum 8000 tahun yang lalu. Dengan kata lain, secara
eksplisit menunjukkan bahwa Nabi Adam dan Manusia Purba lebih dulu tercipta
manusia purba.
Diterangkan dalam Al-quran bahwa Nabi Adam adalah manusia yang diturunkan
Allah ke bumi bersama Siti Hawa. Inti wahyu ini menegaskan bahwa manusia
yang berakal hanyalah manusia. Nabi Adam sebagai khalifah pertama. Di
dalam Alquran juga digambarkan wajah Nabi Adam syarat dengan
kesempurnaan, sedangkan manusia purba seperti monyet .
Kemudian muncul pemikiran lain polemik mengenai eksistensi lebih dulu mana
di antara keduanya. Muncul argumen, hal yang tidak mungkin dan mustahil jika
keturunan monyet menjelma menjadi berparas tampan. Banyak spekulasi yang
berkembang, beberapa media ada yang menyebut kan, lebih dulu Nabi Adam.
Barulah timbullah manusia purba. Ternyata kenyataan ini masih ditentang
keras dengan landasan tahun di atas.
“Ingat lah ketika Tuhanmu berf irman kepada para malaikat , ‘Sesungguhnya Aku
hendak menjadikan seorang khalifah di muka bumi’. Mereka berkata, ‘Mengapa
engkau hendak menjadikan (khalifah) di bumi itu orang yang akan membuat
kerusakan padannya dan menumpahkan darah, padahal kami senantiasa
bertasbih dengan memuji Engkau dan menyucikan Engkau?’ Tuhan berfirman,
‘Sesungguhnya aku mengetahui apa yang tidak kamu ketahui’”. (Q.S. Al-
Baqarah ayat 30).
Berdasarkan ayat tersebut , malaikat sempat bert anya kepada Allah mengapa
Allah swt . ingin menciptakan manusia yang akan membuat kerusakan pada
kehidupan dirinya dan saling membunuh. Pertanyaan malaikat ini hampir sama
dengan gambaran kehidupan manusia purba. Di mana kehidupan manusia
purba saling menyakiti, merusak bahkan saling membunuh.
Bukan tanpa alasan, manusia purba bertindak demikian karena tidak
mempunyai nalar dan akal. Kalaupun ada, itu hanya sedikit . Tidak seperti
manusia sekarang. Nabi Adam dan Manusia lebih awal Manusia Purba. Bukan
berarti Nabi Adam keturunan Manusia Purba.
Kembali mengingat hukum Alam. Anda mengenal cerita musnahnya Kaum
Soddom, dan musnahnya Dinosaurus? Mungkin seperti itulah cara Allah
memusnahkan manusia purba sebelum diganti khalifah yang beradab dan
berakal.
“Mengapa kamu kafir kepada Allah? Padahal kamu tadinya mati, lalu Allah
menghidupkan kamu, kemudian kamu dimatikan dan dihipkan-Nya kembali,
kemudian kepada-Nya-lah kamu dikembalikan”. (Q.S. Al-Baqarah ayat 28).
Seperti itulah Allah swt . memiliki kekuasaan. Mudah bagi Allah swt . menjadikan
sesuatu yang sulit menjadi mudah. Manusia Musnah, dan kemudian muncullah
Khalifah Nabi Adam membawa kebenaran.

KESIMPULAN :
   
Jadi Mana Yang Benar ? Nabi Adam Dulu atau Manusia Purba Dulu ?
Aku juga bingung nie mana yang bener, piki-pikir aja sendiri ya! nih ada
kesimpulan mengenai duluan mana Nabi Adam atau Manusia Purba yang kami
kutip dari sebuah situs :
Manusia pertama di muka bumi adalah Nabi Adam sedangkan
manusia purba adalah suatu makhluk yang menyerupai manusia,
yang berjalan tegak tapi tidak memiliki kecerdasan seperti
manusia. Hidupnya jauh sebelum Nabi Adam diciptakan dan
diturunkan ke bumi. Archeolog yang menemukannya menamakan
manusia purba ini sebagai manusia kera yang berjalan tegak
(pithecanthropus erectus). Harusnya sih disebut sebagai ‘makhluk’
yang menyerupai manusia yang berjalan tegak ya?
Bagaimana menurut pendapat anda, silahkan berkomentar ?

Sumber :
eramuslim.com/umum/mana-yang-lebih-dulu-nabi-adam-a-s-atau-manusia-purba.htm#.UV-d _ze EXUc
anneahira.com/jenis-jenis-manusia-purba-25896.htm
alaikaabdullah.com/2012/05/manusia-pertama-manusia-purba-atau-nabi.html

Tambahan dari saya pribadi, dalam menyikapi permaslahan diatas. Seharusnya kita sebagai orang Islam harus acuh. Kenapa saya bilang demikian? Karena jawabannya sudah jelas bahwa Nabi adam-lah manusia pertama yang di ciptakan Allah, bukan yang lainnya. Kita sebagai orang islam harus berpegang teguh kepada ajaran-ajaran yang telah Allah jelaskan dalam Al-qur’an. Jadi jangan terpengaruh dengan hal-hal yang di luar nalar logika kita atauh hal-hal yang seperti permasalahan diatas.
jika kalian mengamati dengan seksama, ini adalah bukti nyata bahwa orang-orang kafir atau setan ingin menghancurkan agama Allah, mereka mencoba menyesatkan orang-orang islam dalam kemungkaran dan rasa takabur. Oleh karena itu mari kita sama-sama tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kita terhadap Allah, agar kita tidak terperangkap dengan tipu muslihat orang-orang kafir (setan) dan Alllah akan senangtiasa akan membimbing kita jalan yang benar, diberikan keselamatan dunia dan akhirat (Amin).


Bantu share ke yang lain ya,supaya yang mereka sadar dan tidak terperangkap dengan jebakan syetan yang akan menyesatkan jalan mereka. TERIMA KASIH!!